Christianto, Ongky (2022) KARYA TULIS ILMIAH ASUHAN KEPERAWATAN GASTROENTERITIS PADA PASIEN ANAK DENGAN MASALAH KEPERAWATAN RISIKO HYPOVOLEMIA DI RUMAH SAKIT PANTI WALUYA SAWAHAN MALANG. Diploma thesis, STIKES Panti Waluya Malang.
STIKESPW_ Ongky Christianto_Manuscript.pdf - Published Version
Download (1MB)
STIKESPW_ Ongky Christianto_Manuscript.docx - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (677kB) | Request a copy
STIKESPW_ Ongky Christianto_Fulltext .pdf
Restricted to Registered users only
Download (1MB) | Request a copy
STIKESPW_ Ongky Christianto_Fulltext.docx
Restricted to Registered users only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
ABSTRAK
Gastroenteritis ialah kondisi buang air besar tidak normal lebih dari 3 kali sehari dengan konsistensi tinja encer dan disertai darah atau lendir. Fenomena ditemukan ketika praktik klinik bulan November 2021 di ruang Kinder Paviliun Rumah Sakit Panti Waluya Sawahan Malang, klien berusia 16 bulan dengan diagnosa medis gastroenteritis keluhan BAB 8 x sehari, konsistensi cair, tidak nafsu makan dan mual. Gastroenteritis yang tidak segera ditatalaksana akan beresiko mengalami masalah hypovolemia. Tujuan penelitian adalah melaksanakan asuhan keperawatan pada klien anak dengan gastroenteritis yang mengalami masalah risiko hypovolemia di Rumah Sakit Panti Waluya Sawahan Malang. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus. Studi kasus dilakukan pada 2 klien anak sebagai responden pada bulan April 2022 dengan masalah risiko hypovolemia. Hasil pengkajian klien 1 diare 4x sehari sedangkan klien 2 diare 10x sehari disertai lendir dan darah, frekuensi nadi meningkat, nadi teraba lemah, tekanan darah menurun, tekanan nadi menyempit, turgor kulit menurun, volume urin menurun,hematokrit meningkat. Diagnosa keperawatan kedua klien sama yaitu risiko hypovolemia. Intervensi keperawatan menekankan pada manajemen hypovolemia berupa asupan oral serta memonitor intake dan output. Hasil evaluasi kedua klien tidak lagi mengalami risiko hypovolemia setelah dilakukan asuhan keperawatan selama 3 hari. Tindakan keperawatan yang dilakukan yaitu pemberian cairan oral.
Kata Kunci : Gastroenteritis, Risiko hypovolemia, Anak
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | Dosen Pembimbing 1 : Emy Sutiyarsih, S.Kep., Ns., M.Kes Dosen Pembimbing 2 : Ns.Oda Debora, M.Kep Dosen Pembimbing 3 : Ns. Yuliani, S.Kep |
Uncontrolled Keywords: | Gastroenteritis, Risiko hypovolemia, Anak |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Ongky Christianto |
Date Deposited: | 03 Mar 2023 06:45 |
Last Modified: | 01 Sep 2023 04:49 |
URI: | https://repository.stikespantiwaluya.ac.id/id/eprint/159 |